Akibat kekeringan yang menimpa Catalonia, para pemain Barcelona dilarang mandi di stadion maupun di pusat pelatihan, hingga waktu yang akan datang. Kekeringan yang dialami Catalonia ini sudah berlangsung sejak tahun lalu, di mana curah hujan Spanyol telah berkurang sekitar 17 persen di bawah rata-rata selama 30 tahun.

Baca juga: Giorgio Chiellini Umumkan Gantung Sepatu di Usia 39 Tahun!

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Pemerintah Catalonia telah menetapkan untuk beralih ke fase pra-darurat untuk menjaga ketersediaan air waduk. Salah satu rencana yang akan dilakukan mulai Januari 2024 yaitu mengurangi penggunaan air di gym maupun di kompleks olahraga. Dengan ini, para pemain Barca juga ikut merasakan dampaknya. 

Diminta Hemat Air

Saat ini, dengan kondisi Camp Nou yang tengah direnovasi, Barcelona memainkan pertandingan kandang mereka di Estadi Olimpic Lluis Companys, yang juga masih berada di wilayah Catalonia. 

Mengingat krisis air yang terjadi di Catalonia dan dengan kebijakan fase pra-darurat yang akan ditetapkan, Barcelona beserta dua klub lainnya, Espanyol dan Girona, diminta untuk menghemat air. Pasalnya, aktivitas di kompleks olahraga yang digunakan oleh klub-klub tersebut, akan mengonsumsi banyak air. 

David Mascort Subiranas sebagai Menteri Tindakan Iklim, Pangan dan Pedesaan, telah meminta pihak klub untuk menghemat air, atau mengganti air yang digunakan di stadion maupun di tempat latihan.  

“Barca mengonsumsi air di The Estadi Montjuic (stadion), di Ciutat Esportiva (tempat latihan), dan di tempat-tempat lain. Yang harus dilakukan Barca adalah mengganti air yang digunakannya dengan irigasi dan menghemat mandi, baik di Montjuic atau di Ciutat Esportiva,” ujar Mascort dikutip dari Mundo Deportivo. 

“Semua perlengkapan itu banyak mengonsumsi air dan mereka berkewajiban untuk menggantinya. Jika Barcelona ingin terus menyirami lapangan, mereka wajib mengganti air yang dikonsumsi,” lanjutnya. 

Pemain Barcelona Dilarang Mandi

Pada pekan lalu, Barcelona sudah melakukan penandatanganan perjanjian bersama pemerintah untuk mengambil tindakan demi mengatasi masalah kekeringan yang melanda Catalonia tersebut. Atas hal itu, para pemain Barcelona dilarang mandi di stadion atau fasilitas latihan. 

Baca juga: Nasib Erik ten Hag setelah Manchester United Gagal ke 16 Besar Liga Champions

Para pemain dianjurkan untuk mandi di rumah masing-masing, sebagai bentuk mematuhi perintah dari otoritas Catalonia. Demi menghadapi kondisi kekeringan yang cukup parah tersebut, biaya air di Catalonia juga akan naik. Sementara itu, jumlah konsumsi air harian yang diperbolehkan, juga akan turun dari 230 liter menjadi hanya sekitar 210 liter saja per hari. 

Share.

Leave A Reply