Meski belum memasuki bursa transfer, Bayern Munchen sudah memastikan amunisi baru yaitu Bryan Zaragoza. Pemain muda berusia 22 tahun yang saat ini berseragam Granada tersebut sudah menjatuhkan pilihannya kepada raksasa Jerman yaitu Bayern Munchen. Dengan begitu, skuad Bayern Munchen akan lebih variatif lagi. 

Baca juga: Barcelona Segera Cari Pengganti Gavi di Bursa Transfer Musim Dingin!

Kesepakatan transfer Zaragoza dari Granada dan Bayern Munchen terjadi di luar bursa transfer. Oleh karena itu, pemain muda tersebut tidak akan langsung masuk ke skuad Bayern. Zaragoza baru akan masuk ke skuad Thomas Tuchel pada bursa musim panas 2024 mendatang tepatnya setelah musim 23/24 berakhir. Untuk sementara, pemain muda Spanyol tersebut akan tetap di Zaragoza dengan status peminjaman. 

Bryan Zaragoza ke Bayern Munchen

Kabar Bayern Munchen resmi rekrut Bryan Zaragoza tersebar pada Rabu (6/12/2023). Di halaman resmi Bayern Munchen disebutkan bahwa Zaragoza telah resmi bergabung di bursa transfer musim panas 2024. Disebutkan juga, pemain yang berposisi penyerang tersebut akan mendapatkan kontrak cukup panjang hingga Juni 2029. 

Untuk bisa memboyong pemain muda berusia 22 tahun ini, Bayern Munchen cukup mengeluarkan uang sebesar 15 juta euro atau setara dengan Rp250 miliar saja. Dengan potensi yang dimiliki, harga ini terbilang cukup murah. Di musim 23/24 ini, Bryan Zaragoza sudah bermain sebanyak 14 kali dan berhasil menyumbangkan 5 gol serta 2 assist. 

Sempat Diincar Barcelona

Sebelum akhirnya diboyong oleh Bayern Munchen, Bryan Zaragoza kental dikaitkan dengan salah satu raksasa La Liga yaitu Barcelona. Blaugrana disebut-sebut sangat tertarik dengan pemain tipe penyerang berusia 22 tahun tersebut. Bahkan tim asal Catalan tersebut disebutkan sedang memantau pemain muda milik Granada tersebut. 

Baca juga: Luis Suarez Gabung ke Inter Miami, Bisa Duet dengan Messi Lagi!

Namun, manajemen Barcelona sangat lamban melakukan pergerakan demi mendapatkan Zaragoza ini. Salah satu hal yang menghambat Blaugrana yaitu persoalan finansial. Tim asal Catalan tersebut memang sedang mengalami kesulitan finansial sehingga sulit mendatangkan pemain anyar ke dalam tim. Pada akhirnya, raksasa asal Jerman berhasil menikung Barcelona mendapatkan Zaragoza. 

Share.

Leave A Reply