Persija Jakarta ditimpa kabar buruk, di mana Marko Simic cedera sehingga harus absen dalam jangka panjang. Hal ini membuat Persija Jakarta akan krisis stiker dalam beberapa pertandingan lagi. Ditambah lagi, saat ini Persija Jakarta belum bisa konsisten di musim 23/24. Apakah Persija Jakarta akan baik-baik saja?

Baca juga: Resmi! Persib Bandung Tunjuk Bojan Hodak Sebagai Pelatih Baru Musim 23/24

Persija Jakarta pada musim 23/24 ini terlihat tidak seganas di musim 22/23. Di awal musim hingga pekan ke-4, Persija Jakarta hanya duduk di peringkat ke-10. Dari 4 pertandingan yang sudah dilakoni, Persija Jakarta baru mengemas 1 kemenangan saja. Absennya Marco Simic tentu menjadi pukulan yang cukup serius bagi Persija Jakarta. 

Marko Simic Cedera

Thomas Doll selaku pelatih Persija Jakarta mengadakan Marko Simic cedera dan harus terbang ke Serbia untuk bertemu dengan spesialani. Disebutkan, waktu yang umumkan dibutuhkan yaitu selama 6 pekan. Namun, bagaimana kondisi Marko Simic saat ini belum diketahui secara pasti. Thomas Doll berharap agar kondisi Marko Simic baik-baik saja. 

Jika Marko Simic harus absen selama 6 pekan, maka Persija Jakarta akan melawan tim-tim sulit tanpa adanya seorang striker andalan. Di pekan ke-5, Persija Jakarta akan menjamu Persebaya Surabaya. Di pekan ke-7, Persija Jakarta kembali bertemu lawan sulit yaitu Borneo FC. Lalu di pekan ke-8 dan 9 bertemu dengan Madura United dan Arema FC. 

Thomas Doll Frustasi

Thomas Doll Frustasi

Marko Simic cedera tentunya membuat sang pelatih frustasi. Kondisi Persija Jakarta saat ini benar-benar  buruk di mana tidak terdapat opsi stiker. Para suporter juga ikut mengkritik manajemen yang terlihat tidak bersungguh-sungguh mengarungi musim 23/24. Persija Jakarta pun terlhat lesu di bursa transfer di mana menyia-nyiakan 1 kuota asing. 

Sebelum Marco Simic cedera, Persija Jakarta lebih dulu ditimpa dengan kabar Muhammad Ferrari yang  absen selama 5 bulan. Pemain muda Timnas Indonesia tersebut lebih memiliki menjalani pendidikan polisi untuk jenjang karirnya. Thomas Doll sempat menahan Muhamad Ferrari, tetapi sang pemain sudah membuat keputusan. 

Baca juga: Frank Wormuth Ditunjuk Sebagai Konsultan Timnas U17

Hal ini juga kembali membuat suporter geram. Pasalnya, Muhammad Ferrari merupakan salah satu pemain andalan di lini pertahanan Persija Jakarta. Sang pemain juga sudah mendapatkan kontrak hingga 2025. Namun, sang pemain bersikap tidak profesional dengan meninggalkan tim selama 5 bulan. 

Share.

Leave A Reply