Pekan terakhir Serie A musim 22/23 telah selesai dilaksanakan. Dengan begitu, didapatkan pula klasemen akhir Serie A musim 22/23. Dengan begitu, sudah ada 4 tim ke Liga Champions, 2 tim ke Liga Eropa dan 1 tim ke Liga Konferensi. Selain itu, resmi sudah ada 3 tim yang degradasi ke Serie B. 

Baca juga : Jadwal Serie A Pekan 38, Perebutan Tempat Liga Europa

Tim-tim yang berhasil meraih tiket Liga Champions yaitu sang juara Napoli, Lazio, Inter Milan dan AC Milan. Lalu tim-tim yang mendapatkan tiket Liga Eropa yaitu Atalanta dan AS Roma. Untuk tiket Liga Konferensi diperoleh oleh Juventus. Serie A memungkinakan mengirim 3 wakil di Liga Eropa apabila Fiorentina berhasil memenangkan pertandingan final Liga Konferensi. 

Tiga tim yang resmi degradasi yaitu Verona, Cremonese dan Sampdoria. Cremonese dan Sampdoria sudah dipastikan degradasi dari pekan sebelumnya. Bahkan Sampdoria sudah dari beberapa pekan yang lalu. Namun, Verona baru saja dipastikan degradasi karena gagal meraih kemenangan. 

Verona sebenarnya masih memiliki peluang untuk keluar dari zona degradasi. Pasalnya, poin Verona dan Spezia sama-sama mengoleksi 31 poin tetapi kalah agregat gol. Spezia kalah dari AS Roma dengan skor 2-1. Jika Verona bisa menahan imbang AC Milan, maka seharusnya Verona selamat dari degradasi. Namun sayangnya, Verona takluk dari AC Milan dengan skor 3-1 sehingga harus terdegradasi. 

Juventus ke Liga Konferensi UEFA

Juventus ke Liga Konferensi UEFA

Juventus ke Liga Konferensi UEFA

Nasib sial dialami oleh Juventus di Serie A musim 22/23 ini. Pasalnya, Juventus hanya finis di peringkat ke-7 dengan koleksi 62 poin. Dengan klasemen akhir Serie A tersebut, Juventus hanya akan tampil di Liga Konferensi UEFA atau setara dengan kasta ketiga berkompetisi Eropa. 

Finishnya Juventus di peringkat ke-7 bukan karena penampilan buruk di musim 22/23. Hal ini karena kasus yang tengah dialami oleh Juventus sehingga berdampak pada perolehan poin. Awalnya, Juventus kehilangan 15 poin tetapi dikembalikan. Namun, Juventus Kembali mendapatkan pengurangan 10 poin.

Karan pengurangan 10 poin ini, Juventus yang awalnya di posisi  4 besar dan mengamankan tiket Liga CHampions harus terlempar jauh. Tidak tanggung-tanggung, Juventus dari peringkat ke-2 langsung terlempar ke peringkat ke-7 dan hanya mendapatkan tiket Liga Konferensi. 

Sebenarnya, Juventus berpeluang mendapatkan tiket Liga Eropa. Namun sayangnya, AS Roma menggagalkannya di pekan terakhir Serie A. AS Roma dan Juventus hanya terpaut 1 poin saja.  Jika saja AS Roma menelan kekalahan atau setidaknya hasil imbang, maka Juventus bisa naik ke peringkat ke-6 dan mendapatkan tiket Liga Eropa. 

Klasemen Akhir Serie A 22/23

Klasemen Akhir Serie A 22/23

Klasemen Akhir Serie A 22/23

Penasaran dengan klasemen akhir Serie A musim 22/23? Tidak perlu khawatir, di bawah ini sudah disiapkan klasemen akhir secara lengkap untuk Anda. 

Peringkat Klub Poin
1 Napoli 90
2 Lazio 74
3 Inter Milan 72
4 AC Milan 70
5 Atalanta 64
6 AS Roma 63
7 Juventus 62
8 Fiorentina 56
9 Bologna 54
10 Torino 53
11 AC Monza 52
12 Udinese 46
13 Sassuolo 45
14 Empoli 43
15 Salernitana 42
16 Lecce 36
17 Spezia 31
18 Verona 31
19 Cremonese 27
20 Sampdoria 19

 

Baca juga : Pertandingan Sampdoria vs Sassuolo Berakhir Imbang 2-2

Nah, itulah dia klasemen akhir Serie A musim 22/23. Di peringkat berapakah tim kesayangan kalian di akhir musim ini? 

Share.

Leave A Reply