Kevin De Bruyne telah kembali membela Manchester City pada ajang FA Cup melawan Huddersfield kemarin (7/1). Pada Laga comebacknya tersebut, De Bruyne mampu mencetak satu assist hanya dalam waktu 17 menit. 

Baca juga: Tarik Ulur Peminjaman Jadon Sancho ke Borussia Dortmund, Tak Kunjung Selesai!

Sebelumnya, pemain asal Belgia tersebut harus absen dari lapangan hijau selama hampir lima bulan. Hal ini karena cedera hamstring yang dialaminya, sewaktu membela Man City melawan Burnley F.C. Ketika itu, Liga Inggris 2023/2024 baru saja dimulai, namun De Bruyne harus melewatkannya.

Kevin De Bruyne Kembali!

Setelah absen berbulan-bulan, Kevin De Bruyne akhirnya kembali merumput bersama Citizens. Pada Laga melawan Huddersfield Town A.F.C. kemarin, De Bruyne tampil sebagai pengganti Julian Alvarez di menit ke-57.

Dalam waktu 17 menit saja, De Bruyne berhasil mencetak assist. Assist tersebut diberikannya kepada Jeremy Doku dan akhirnya berbuah gol. Gol ini kemudian menjadi gol penutup yang membawa Man City melaju ke putaran keempat ajang FA Cup, dengan skor akhir 5-0. 

Kevin De Bruyne mendapatkan banyak pujian atas penampilan comebacknya tersebut. Pasalnya, De Bruyne hanya bermain selama 33 menit dan sudah menampilkan performa yang luar biasa. Dalam waktu singkat, ia sempat mencatatkan 2 recoveries, 46 sentuhan, umpan akurat 80%, dan 1 assist. 

Pep Guardiola Full Senyum

Pep Guardiola menyambut comeback Kevin De Bruyne dengan senyuman. Melihat penampilan comeback yang mengesankan dari De Bruyne, manajer City, Pep Guardiola terlihat sangat senang. 

“Dia memainkan beberapa menit yang sangat bagus dan kami pikir itu lebih baik di babak kedua ketika ada lebih banyak ruang karena mereka bertahan sangat-sangat dalam dan ruang-ruang itu sangat sulit ditemukan,” ungkap Pep Guardiola seperti yang dilansir dari laman resmi Man City.  

Pep menilai bahwa sang kapten yang sudah absen cukup lama, memerlukan waktu untuk kembali ke performa terbaik. Pep memastikan bahwa ia tidak ingin terlalu terburu-buru menjadikan De Bruyne sebagai starter. Rencananya, ia akan mengintegrasikan pemain berusia 32 tahun tersebut secara perlahan hingga ia mencapai performa terbaik. 

Baca juga: Komentar Shin Tae-yong Usai Kalah Lagi dari Libya Pada Laga Uji Coba ke-2!

“Seperti yang saya katakan di sesi jumpa pers sebelumnya, Kevin butuh mengakumulasi lebih banyak sesi latihan dan juga lebih banyak menit bermain. Namun saya sangat senang bisa mendapatkannya kembali karena Kevin membantu untuk memenangkan pertandingan,” lanjutnya.

Share.

Leave A Reply