Transfer Paul Pogba hangat diperbincangkan pada bursa transfer musim panas kali ini. Pemain yang pernah dihargai 105 juta euro atau setara dengan Rp1,7 triliun, kini memiliki harga yang sangat rendah. Juventus sudah resmi memberitahukan nilai transfer Paul Pogba saat ini yaitu 10 juta euro atau sekitar Rp166 miliar saja.

Baca juga: Harry Maguire Dijual 50 Juta Pounds, Adakah yang Mau?

Paul Pogba sendiri sebenarnya baru kembali didatangkan Juventus pada bursa transfer musim panas tahun lalu. Namun sayangnya, Paul Pogba terus menerus mengalami cedera sehingga hampir absen sepanjang musim. Bahkan Paul Pogba hanya mencatatkan 172 menit saja bersama Juventus. Bahkan, catatan tersebut tidak cukup 2 pertandingan full dalam waktu normal. 

Transfer Paul Pogba

Riwayat cedera yang dialami oleh Paul Pogba lah yang disebut-sebut menjadi alasan utama Juventus mematok harga yang sangat rendah. Dengan harga yang rendah tersebut, diharapakan para peminat tertarik untuk membali Paul Pogba. Sebagai pemain yang jarang bermain, gaji Paul Pogba dirasa cukup memberatkan. 

Dilaporkan, Paul Pogba mendapatkan pemasukan sekitar 8 juta euro atau setara dengan Rp133 miliar setiap tahunnya. Oleh karena itu, dengan hengkangnya Paul Pogba dari Juventus sudah dirasa untung daripada harus bertahan dengan gaji yang dirasa cukup besar. Lantas kemanakah transfer Paul Pogba ini akan terjadi?

Tawaran Klub Arab Saudi

Saat ini, klub-klub Arab Saudi lah yang menunjukkan minatnya dalam transfer Paul Pogba. Sudah bukan rahsia lagi, klub-klub Arab Saudi memang sedang gencar memboyong pemain-pemain top yang sudah mulai habis masanya. Arab Saudi bahkan sudah berhasil memboyong Karim Benzema, N’Golo Kante, Ruben Neves hingga Roberto Firmino. 

Diketahui ada dua tim asal Arab Saudi yang tertarik dalam transfer Paul Pogba yaitu Al Ahli dan Al Ittihad. Kedua tim ini memberikan tawaran yang cukup fantastis untuk Paul Pogba. Disebutkan, Paul Pogba disodorkan kontrak yang bernilai 100 juta euro atau setara dengan Rp1,677 triliun untuk 3 tahunnya

Meski mendapatkan tawaran yang fantastis, Paul Pogba sepertinya menolak tawaran tersebut. Saat ditanya tentang tawaran dari Arab Saudi, Paul Pogba mengatakan kalau untuk sekarang tidak. Namun, Paul Pogba menyebutkan juga kemungkinan ada d masa depan.  

Baca juga: Resmi! Arda Guler ke Madrid Kontrak Selama 6 Tahun

Paul Pogba sendiri disebutkan masih tetap ingin bertahan di Juventus musim depan. Paul Pogba merasa dirinya mampu tampil lebih baik di musim depan dan mendapatkan performanya kembali. Pemain berusia 30 tahun tersebut ingin bertahan di Juventus demi bisa bermain di EURO 2024 Jerman mendatang bersama timnas Prancis. 

Share.

Leave A Reply