Jika melihat jadwal Liga Inggris gameweek 15 2022-23, sepertinya akan tersaji pertandingan-pertandingan menarik yang sangat sayang dilewatkan. Gameweek 15 ini akan dibuka dengan pertandingan Manchester City vs Fulham. Ini bisa menjadi pertandingan menarik mengingat Fulham yang baru kembali ke Liga Inggris sudah mampu menembus papan tengah klasemen. 

Baca Juga : Liga Inggris 2022-2023 Pekan Ini: Update Hasil, Klasemen dan Top Skor Sementara

Tidak hanya itu, melihat Tottenham Hotspur Vs Liverpool maka kalian akan dimanjakan dengan dua big match. Big match pertama akan mempertemukan dua tim asal London yaitu Chelsea Vs Arsenal di Stamford Bridge. Big match kedua mempertemukan Tottenham Hotspur Vs Liverpool di markas Tottenham.

Big Match Liga Inggris Gameweek 15

Jadwal Liga Inggris Gameweek 15 2022-23

Menurut kalian, siapakah yang akan memenangkan duel panas di gameweek 15 ini? Untuk mengetahuinya lebih lanjut, mari kita lihat kemungkinan hasil akhir pertandingan tersebut.

  • Chelsea Vs Arsenal

Jika melihat performa kedua tim di Liga Inggris musim 2022/23 ini, Arsenal masih jauh lebih unggul dibandingkan Chelsea. Di mana, Arsenal baru menelan satu kekalahan dan satu imbang. Sedangkan Chelsea, menelan tiga kekalahan dan tiga hasil imbang. 

Jika melihat di kompetisi Eropa, baik Chelsea dan Arsenal memiliki performa yang cukup baik. Namun, Chelsea baru saja menelan kekalahan memalukan di Liga Inggris. Anak asuh Graham Potter ini kalah telak dari Brighton dengan skor 4-1. Di sisi lain, Arsenal terlihat mulai kehabisan bensin dengan di setiap pertandingan. 

Baik Arsenal maupun Chelsea, kemenangan adalah harga mati yang perlu didapatkan. Chelsea tentu tidak ingin posisinya di papan klasemen terus menurun, dan Arsenal juga tidak ingin posisinya d puncak klasemen di ambil alih oleh Manchester City. 

  • Tottenham Hotspur Vs Liverpool 

Liga Inggris gameweek 15 ini akan ditutup dengan pertandingan seru Tottenham Hotspur Vs Liverpool. Tottenham Hotspur tidak ingin posisinya digeser oleh klub kaya raya baru yaitu Newcastle. Sedangkan Liverpool, tidak ingin posisinya semakin buruk. 

Jika melihat dari rekor pertemuan kedua tim, Tottenham Hotspur belum pernah menang dari Liverpool dalam 10 pertandingan terakhir. Dari 10 pertandingan tersebut, 7 di antaranya dimenangkan Liverpool  dan 3 sisanya berakhir imbang. Terakhir kali Tottenham berhasil mengalahkan Liverpool yaitu pada tahun 2017 paruh pertama musim 2017/18. 

Namun, melihat performa kedua tim di musim 2022/23 ini, Tottenham lebih unggul dari Liverpool. Di musim 2022/23 ini, Tottenham bertengger di posisi ketiga klasemen sementara. Di sisi lain, Liverpool tercecer di posisi 9 klasemen sementara. 

Jadwal Liga Inggris Gameweek 15 2022-23

Jadwal Liga Inggris Gameweek 15 2022-23

Lantas kapan saja pertandingan-pertandingan seru tersebut akan dimainkan? Untuk mengetahuinya, simak jadwal Liga Inggris gameweek 15 2022-23 secara lengkap di bawah ini. 

Sabtu, 5 November 2022

  • Nottingham Forest Vs Brentford (22.00 WIB)
  • Wolves Vs Brighton (22.00 WIB)
  • Manchester City Vs Fulham (22.00)
  • Leeds Vs Bournemouth (22.00 WIB)

Minggu, 6 November 2022

  • Everton Vs Leicester City (00.30 WIB)
  • Chelsea Vs Arsenal (19.00 WIB)
  • Aston Villa Vs Manchester United (21.00 WIB)
  • Southampton Vs Newcastle United (21.00 WIB)
  • West Ham Vs Crystal Palace (21.00 WIB)
  • Tottenham Hotspur Vs Liverpool (23.30 WIB)

Baca Juga : Kontrak Sisa Satu Tahun, Siapakah Pengganti De Gea Nantinya?

Itulah dia jadwal Liga Inggris gameweek 15 2022-23 yang akan dimulai pada esok hari (5/11/2022). Menurut kalian, siapakah yang akan memenangkan duel sengit Chelsea Vs Arsenal ataupun Tottenham Hotspur Vs Liverpool? Menarik untuk disaksikan.

Share.

Leave A Reply