Hugo Lloris akhirnya menyudahi perjalanan karirnya bersama Tottenham Hotspur. Kiper berusia 37 tahun tersebut memutuskan untuk mengakhiri karirnya di Eropa dan hijrah ke tempat baru bersama Los Angeles FC. Kabar ini disampaikan secara resmi oleh LAFC yang mengatakan bahwa Lloris kini resmi berseragam hitam emas. 

Baca juga: Ronaldo Puncaki Top Skor 2023, Rekor Lionel Messi belum Terpecahkan

Kiper berkebangsaan Prancis ini sudah lama tidak terlihat di dalam lapangan. Pada musim lalu, Lloris mengalami cedera yang membuatnya menepi hingga musim berakhir. Lalu di musim 23/24 ini, Lloris tidak didapatkan oleh seorang pelatih untuk skuad Tottenham di Liga Inggris. 

Sejauh ini, kiper asal Prancis tersebut sudah berkarir selama 11 tahun bersama Tottenham dengan catatan 447 kali penampilan dan 151 clean sheet. . Terakhir kali kiper berusia 37 tahun tersebut bermain bersama Tottenham yaitu pada bulan April saat dihajar Newcastle dengan skor telak 1-6. 

Hugo Lloris Tinggalkan Tottenham

Kabar Lloris meninggalkan Tottenham membuat klub asal London tersebut menyediakan perpisahan yang emosional. Perpisahan tersebut terjadi di markas Tottenham saat menjamu AFC Bournemouth pada tanggal 31 Desember 2023. Di dalam stadion, kiper asal Prancis tersebut memberikan beberapa kata yang sangat menyentuh. 

Bersama selama 11 tahun dan menjadi kapten dalam periode 2015-2023 membuat Hugo Lloris memiliki kesan tersendiri untuk Tottenham. Dalam perpisahannya, Lloris mengatakan bahwa Tottenham akan selalu menjadi tempat yang spesial bagi dirinya dan juga keluarga. 

Dalam ucapan perpisahan, Lloris mengatakan betapa cintanya kepada klub asal London tersebut. Lloris mengatakan selamat tinggal kepada Tottenham. Namun menurutnya, selamat tinggal ini hanya untuk dirinya sebagai pemain. Untuk kedepannya, Lloris akan tetap menjadi penggemar Spurs hingga akhir hidupnya. 

Hijrah ke LAFC

Kepindahan Hugo Lloris ke Major League Soccer dikonfirmasi oleh salah satu klub yaitu Los Angeles FC. Dalam media sosial resminya, LAFC mengatakan bahwa Hugo Lloris adalah Hitam-Emas (Jersey kebesaran LAFC). Disebutkan juga, kiper asal Prancis tersebut sudah menandatangani kontrak selama 1 tahun dengan opsi perpanjangan selama 2 tahun. 

Baca juga: Apes! Rumah Jack Grealish Kemalingan, Total Kerugian Mencapai Rp20 Miliar

Kehadiran kiper yang berhasil membawa Prancis meraih gelar Piala Dunia ini diharapkan mampu membuat LAFC meraih gelar juara. Pasalnya, LAFC baru saja kehilangan gelar juara Major League Soccer musim 2023 setelah tumbang dari Columbus Crew di final. 

Share.

Leave A Reply