Pertandingan Juventus vs AC Milan dalam lanjutan Serie A musim 23/24 berakhir dengan kemenangan Si Nyonya Tua. Gol semata wayang Manuel Locatelli di menit ke-63 lah yang menjadi penentu kemenangan Si Nyonya Tua. Hasil ini membuat AC Milan harus tersingkir dari puncak klasemen sementara. Di sisi lain, hasil ini sangat menguntungkan bagi Inter Milan karena berhasil merebut punakklasemen. 

Baca juga: Update Klasemen Serie A: AC Milan di Puncak, Napoli Peringkat 5

Ada hal yang menarik dalam pertandingan Juventus vs AC Milan ini. Di mana, Manuel Locatelli sang pencetak gol semata wayang juga pernah melakukannya 7 tahun silam. Di mana, Manual Locatelli juga mencetak gol semata wayang dalam pertandingan Juventus vs AC Milan. Bedanya, kala itu Locatelli membela AC Milan yang merupakan klub profesional pertamanya. 

Jalannya Pertandingan Juventus vs AC Milan

Penasaran bagaimanakah jalannya pertandingan Juventus vs AC Milan tersebut? Tidak perlu khawatir, di bawah ini sudah disiapkan ulasan singkat mengenai jalannya pertandingan Juventus vs AC Milan. 

Babak Pertama

Di menit ke-14, AC Milan nyaris saja membuka keunggulan lebih dulu. Bermula dari pergerakan Rafael Leao di sisi kiri lapangan. Rafael Leao menguasai bola dengan sangat baik, lalu melepaskan sebuah umpan ke tengah kotak penalti. Umpan dari Rafael Leao tersebut diterima dengan baik oleh Olivier Giroud lalu dilanjutkan dengan tembakan keras dari jarak dekat. Namun tembakan keras Olivier Giroud mampu ditepis oleh Wojciech Szczęsny. 

Juventus memberikan ancaman berbahaya di menit ke-34. Menyerang dari sisi kiri lapangan, Filip Kostic melepaskan  sebuah umpan terobosan ke dalam kotak penalti. Adrien Rabiot sukses menerima umpan tersebut dan melepaskan sebuah tembakan keras mendatar dari dalam kotak penalti. Tembakan Rabiot terlihat mengarah ke tiang jauh gawang, tetapi sayangnya terlalu melebar sehingga tidak berbuah apapun. 

Di menit ke-40, AC Milan terpaksa bermain hanya dengan 10 pemain saja usai Malick Thiaw di usir oleh wasit. Bermula dari sebuah serangan cepat, sebuah umpan terobosan di arahkan ke Moise Kean. Moise Kean yang mendapatkan kawalan ketat dari Malick Thiaw berhasil mengecoh dan hendak mengejar bola. Namun Malick Thiaw yang menjadi pemain terakhir AC Milan terpaksa harus menjatuhkan Moise Kean untuk menghindari kebobolan. Tanpa kompromi, wasit langsung memberikan kartu merah ke Malic Thiaw. 

Babak Kedua

Juventus akhirnya berhasil memecahkan kebuntuan di menit ke-63 melalui Manuel Locatelli. Bermula dari Timothy Weah yang menyodorkan bola ke Manuel Locatelli di depan kotak penalti. Manuel Locatelli lalu menyambut umpan tersebut dengan sebuah tembakan keras dari luar kotak penalti. Tembakan Manuel Locatelli meluncur deras, lalu terkena defleksi oleh salah satu pemain AC Milan. Antonio Mirante yang mencoba menghalau bola terkecoh sehingga tercipta gol untuk Juventus. 

Dusan Vlahovic nyaris saja ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit 85. Bermula saat AC Milan mencoba membuang bola jauh dari kotak penalti. Namun, pemain Juventus kembali berhasil mencuri bola di depan kotak penalti. Dusan Vlahovic yang melihat bola liar, lalu melepaskan sebuah tembakan keras. Namun sayangnya, tembakan Vlahovic tersebut bisa ditepis oleh Antonio Mirante. 

Antonio Mirante melakukan double save krusial di menit ke-90+2. Bermula dari Andrea Cambiaso yang melepasan sebuah tembakan keras dari luar kotak penalti yang mengarah tepat ke gawang. Tembakan Cambiaso tersebut mengarah ke tiang jauh, tetapi bisa diblokir oleh Antonio Mirante. Bola muntah lalu dimanfaatkan oleh Vlahovic dengan melepaskan sontekan dari jarak yang sangat dekat. Namun, Antonio Mirante lagi-lagi berhasil mengahalaunya.  

Baca juga: Olivier Giroud Jadi Kiper di Laga Genoa vs AC Milan, Sukses Bawa Rossoneri Amankan 3 Poin

Memasuki menit ke-90+7, wasit akhirnya meniup peluit panjang tanda pertandingan Juventus vs AC Milan telah usai. AC Milan tidak mampu membalas gol semata wayang yang dicetak oleh Manuel Locatelli. Dengan begitu, pertandingan ini pun ditutup dengan skor tipis 1-0 untuk  kemenangan Juventus. Kemenangan ini membuat Juventus tetap di  peringkat ke-3, tetapi berhasil memangkas poin dari pesaingnya. 

Share.

Leave A Reply