Pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 musim 23/24 berakhir dengan kemenangan Pesut Etam. Bertanding di Stadion Batakan, Borneo FC mengalahkan Macan Kemayoran dengan skor meyakinakan 3-1. Bornoe FC langsung bisa unggul 3 gol sekaligus melalui Muhammad Sihran, Wiljan Pluim dan Komang Teguh. Persija Jakarta baru membalas di injury time melalui Gustavo Almeida. 

Dengan hasil ini, maka Borneo FC berhasil mendapatkan 3 poin. Kini, Borneo FC tidak tergoyahkan di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 54 poin. Di sisi lain, hasil ini membuat Persija Jakarta semakin sulit untuk merangkak ke papan atas. Saat ini, Persija Jakarta masih tertahan di peringkat 9 dengan koleksi 32 poin saja.  

Jalannya Pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta

Penasaran bagaimana serunya pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta tersebut? Tidak perlu khawatir, di bawah ini sudah disiapkan ulasan singkat mengenai jalannya pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta. 

Babak Pertama

Pertandingan belum berjalan 1 menit, Borneo langsung memberikan sebuah serangan yang sangat berbahaya ke dalam kotak penalti Persija Jakarta. Bermula dari pergerakan di sisi kanan kemudian dilanjutkan dengan sodoran bola ke WIljan Pluim di depan kotak penalti. Tanpa melakukan kontrol bola, Wiljan Pluim menggunakan back heel untuk melepaskan umpan terobosan ke dalam kotak penalti. Terens Puhiri yang dituju berhasil menerima bola dan melepaskan tembakan tetapi sedikit melenceng dari sasaran. 

Borneo FC berhasil membuka keunggulan lebih dulu di menit ke-24 melalui Muhammad Sihran. Bermula dari Hansamu Yama yang menjadi pemain bertahan paling terakhir coba menguasai bola. Hansamu Yama melakukan sebuah kesalahan dengan mencoba memutar badannya. Namun usaha Hansamu gagal karena Muhammad Sihran sudah bersiap merebut bola. Sihran kemudian menusuk ke dalam kotak penalti dan melepaskan sebuah tembakan berbuah gol. 

Babak Kedua

Di awal babak kedua, Borneo FC berhasil menggandakan keunggulan melalui mantan pemain PSM Makassar Wiljan Pluim. Bermula dari Wiljan Pluim di depan kotak penalti menyodorkan bola ke Stefano Lilipaly di sisi kiri kotak penalti. Stefano Lilipaly kemudian melepaskan sebuah umpan crossing ke tengah kotak penalti. Wilhan Pluim yang langsung bergerak ke dalam kotak penalti, menanduk umpan dari Lilipaly dan berhasil berbuah gol. 

Komang Teguh menambah gol Borneo FC menjadi 3-0 di menit ke-82. Bermula saat Borneo FC mendapatkan sebuah tembakan pojok yang kemudian dieksekusi oleh Stefano Lilipaly. Bola menukik di depan gawang dan langsung saja ditanduk oleh Komang Teguh. Bola meluncur deras ke arah gawang dan tidak mampu dihentikan oleh Andritany. 

Di penghujung pertandingan, Persija Jakarta akhirnya mampu mencetak gol hiburan melalui Gustavo Almeida. Bermula dari Ryo Matsumura yang mengontrol bola cukup baik di depan kotak penalti meski ditempel ketat oleh pemain Borneo FC. Ryo Matsumura kemudian dengan santainya melepaskan sebuah umpan terobosan ke dalam kotak penalti. Gustavo Almeida yang dituju dengan sangat mudah menyontek bola ke arah gawang dan berbuah gol. 

Hingga menit 90+9 saat peluit panjang tanda pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta berakhir,  Macan Kemayoran tidak lagi mampu menciptakan sebuah gol balasan lagi. Dengan begitu, pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta pun diakhiri dengan skor 3-1 untuk kemenangan Pesut Etam. Hasil ini membuat Borneo FC masih kokoh berada di peringkat pertama klasemen sementara. 

Share.

Leave A Reply