Pertandingan Aston Villa vs Arsenal yang berlangsung di Villa Park berhasil dimenangkan oleh tim tuan rumah. Aston Villa berhasil mencetak  gol cepat di menit ke-7 melalui sontekan John McGinn. Arsenal sempat 2 kali merobek gawang Emi Martinez di menit 60 melalui Bukayo Saya dan menit 90 melalui Havrtz. Namun sayangnya, kedua gol tersebut tidak disahkan oleh wasit karena terjadi offside dan handball dalam prosesnya. 

Baca juga: Hasil Aston Villa vs Man City: The Citizens Tumbang 1-0

Hasil ini membuat Aston Villa dalam 2 pertandingan beruntun berhasil menumbangkan big six. Sepekan sebelumnya, Aston Villa menumbangkan juara bertahan dengan skor 1-0 pula. Aston Villa pun berhasil bertengger di peringkat ke-3 dengan koleksi 35 poin. Hasil ini juga membuat Arsenal yang awalnya duduk di puncak klasemen harus tergeser oleh Liverpool. 

Jalannya Pertandingan Aston Villa vs Arsenal

Penasaran bagaimana jalannya pertandingan Aston Villa vs Arsenal tersebut? Jangan khawatir, di bawah ini sudah disiapkan ulasan singkat mengenai jalannya pertandingan Aston Villa vs Arsenal. 

Babak Pertama

Saat pertandingan baru berjalan 7 menit, Aston Villa langsung merobek gawang The Gunners. Bermula dari serangan dengan umpan-umpan pendek, Leon Bailey kemudian menusuk dari sisi kanan. Leon Bailey bergerak menusuk ke dalam kotak penalti dan menarik 3 pemain bertahan Arsenal untuk mengawalnya. Leon Bailey lalu melepaskan sebuah umpan tepat ke mulut gawang. John McGinn menerima bola dan sembari memutar badang melepaskan tembakan yang berbuah gol. ‘

Di menit ke-31, Bukayo Saka sempat memberikan ancaman yang sangat berbahaya. Bukayo Saka berhasil menusuk ke dalam kotak penalti dan melakukan sentuhan berbahaya. Dengan gerakan cut inside di dalam kotak penalti, Bukayo Saya kemudian melepaskan sebuah tembakan keras tepat mengarah ke gawang. Namun sayangnya, tendangan keras Bukayo Saka tersebut berhenti dengan sangat baik di pelukan Emi Martinez. 

Emi Martinez kembali melakukan penyelamatan yang sangat gemilang di menit 38. Bermula dari Martin Odegaard yang mendapatkan sentuhan di dalam kotak penalti. Dari jarak yang cukup dekat Martin Odegaard kemudian melepaskan sebuah tembakan keras ke sudut bawah gawang. Namun, lagi dan lagi tembakan keras tersebut berhenti dengan baik di pelukan kiper timnas Argentina tersebut. 

Kini giliran Gabriel Jesus yang memberikan ancaman berbahaya ke Emi Martinez. Di menit ke-42, Gabriel Jesus bisa menusuk ke dalam kotak penalti dari sisi kiri lapangan. Dihalangi oleh 3 pemain bertahan Aston Villa, Gabriel Jesus masih bisa melepaskan sebuah tembakan keras tepat sasaran. Emi Martinez berhasil menepisnya dan bola muntah dengan sigap disapu oleh pemain bertahan Aston Villa. 

Babak Kedua

Di menit ke-60, Bukayo Saya sempat berhasil merobek gawang yang dikawal oleh Emi Martinez. Bermula dari umpan terobosan Declan Rice ke sisi kanan lapangan. Bukayo Saya yang tanpa penjagaan berhasil menerima bola dan begerak sendirian ke kotak penalti. Emi Martinez kemudian memutuskan meninggalkan gawang dan bisa dilewati oleh Bukayo Saka dengan mudah. Namun sayangnya, gol tersebut tidak disahkan karena Bukayo Saka dinilai offside saat menerima umpan Declan Rice. 

Tepat di menit 90, Arsenal kembali sempat merobek gawang Emi Martinez. Bermula dari umpan silang Martin Odegaard ke tiang jauh. Dari umpan tersebut, terjadi kemelut di tiang jauh antara Harvertz dan para pemain Aston Villa. Harvertz pun kemudian menyontek bola masuk ke dalam gawang. Namun sayangnya, gol tersebut juga tidak disahkan oleh wasit. Wasit menilai Havertz melakukan handball karena pantulan bola yang mengenai pemain Aston Villa dalam proses terjadinya gol. 

Baca juga: Dramatis! Pertandingan Liverpool vs Fulham Berakhir 4-3

Memasuki menit 90+9, wasit akhirnya meniup peluit panjang tanda pertandingan Aston Villa vs Arsenal telah usai. Tidak ada satupun gol yang berhasil diciptakan oleh The Gunners sehingga pertandingan Aston Villa vs Arsenal pun berakhir dengan skor tipis 10 untuk kemenangan The Villans.Berkat kemenangan ini, Aston Villa berhasil meraih 3 poin dan tetap bertahan di peringkat 3 dengan koleksi 35 poin. 

Share.

Leave A Reply