Gelaran pra musim untuk menyambut Liga 1 2022/2023 dengan tajuk Piala Presiden 2022 sudah mencapai fase semifinal. 4 Tim tersisa akan saling mengalahkan guna di partai Semifinal Piala Presiden 2022 guna membawa gelar Piala Presiden edisi kelima ke kota tercinta. PSIS Semarang, Arema FC, PSS Sleman, dan Borneo FC akan terlebih dahulu beradu taji dalam semifinal Piala Presiden yang akan dilakukan dengan format home-away.

Highlight Partai Perempat Final Piala Presiden 2022

Semifinal Piala Presiden 2022

Keempat tim yang tersisa di fase Semifinal Piala Presiden 2022 tentunya berhasil memenangkan pertandingan pada fase perempat final terlebih dahulu. PSIS berhasil menyudahi perlawanan Bhayangkara melalui drama adu penalti setelah sebelumnya skor 1-1 menyudahi jalannya pertandingan dalam waktu normal. Gol PSIS dan Bhayangkara masing – masing dicetak oleh Wawan Febrianto (45+1’) dan Ezzejari (60’). PSIS berhasil memenangkan adu penalti dengan skor 9-8.

Baca Juga : Piala AFF U-19 2022 : Jelang Laga Indonesia vs Brunei Darussalam

Arema FC dan PSS Sleman juga melangkah ke semifinal melalui drama adu penalti. Arema FC yang menghadapi
Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, harus puas menyudahi pertandingan dengan skor kacamata. Dalam drama adu penalti, Adilson Maringa keluar sebagai pahlawan setelah menggagalkan eksekusi pemain Barito sehingga skor menjadi 5-4 untuk Arema. Lain Arema, lain pula PSS Sleman. Datang sebagai tamu ketika berjumpa dengan Persib Bandung, PSS Sleman berhasil memenangkan pertandingan melalui babak adu penalti. Sempat unggul terlebih dahulu melalui Boaz Solossa (52’), namun sayang PSS Sleman harus kecolongan oleh gol Marc Klok (84’). PSS Sleman akhirnya keluar sebagai pemenang dalam drama adu penalti setelah 2 algojo penalti Persib Bandung gagal menunaikan tugasnya.

Borneo FC menjadi satu – satunya tim di semifinal yang mampu memenangkan pertandingan pada perempat final dengan waktu normal. Bermain di depan hadapan pendukung sendiri, Borneo FC berhasil menyudahi perlawanan PSM Makassar dengan skor 2-1. Dua gol Borneo FC dicetak oleh Agung di menit ke-5 dan Matheus Pato di menit ke-18. Sedangkan 1 gol balasan PSM Makassar dilesatkan Pluim melalui tendangan bebas di menit ke-75.

Semifinal Piala Presiden 2022 : PSIS Semarang vs Arema Malang

Semifinal Piala Presiden 2022

Laga menarik akan tersaji di fase semifinal Piala Presiden 2022 dimana PSIS Semarang akan bertemu dengan Arema FC. PSIS Semarang yang tampil gemilang sepanjang gelaran Piala Presiden dengan catatan tak terkalahkan akan berusaha menghentikan perjuangan Evan Dimas dkk. Pertandingan ini tentunya akan menjadi pertandingan yang sangat spesial bagi striker PSIS Semarang, Carlos Fortes yang notabenenya adalah mantan penyerang Arema FC musim lalu. Selain Fortes, laga ini juga akan menjadi pembuktian bagi striker asing Arema FC, Abel Camara yang baru saja direkrut oleh Arema FC. Camara sendiri mengatakan bahwa kehadirannya akan menjadi masa yang lebih indah bagi Aremania yang dahulu dimanjakan oleh Fortes.

Pertandingan ini dipercaya akan berlangsung sangat menarik mengingat gaya bermain dari kedua kesebelasan. Pemain PSIS Semarang yang nampak sudah mulai menyatu dengan strategi Sergio Alexandre akan menghadapi pemain Arema FC yang sarat akan pengalaman baik dalam level klub maupun timnas. PSIS Semarang dan Arema FC sendiri sebelumnya sudah sempat bertemu dalam laga persahabatan dimana PSIS Semarang berhasil keluar sebagai pemenang dalam laga tersebut.

Semifinal leg pertama akan menjadikan PSIS Semarang sebagai tuan rumah terlebih dahulu. Laga tersebut akan berlangsung pada 7 Juli 2022 pukul 20.30. Kemudian pada leg kedua akan berlangsung pada 11 Juli 2022 dimana Arema FC akan menjadi tuan rumah berikutnya. Pertandingan leg kedua ini akan dilangsungkan pada pukul 16.00

Semifinal Piala Presiden 2022: PSS Sleman vs Borneo FC

PSS Sleman secara mengejutkan mampu melangkah jauh di gelaran Piala Presiden 2022. Kombinasi antara pemain muda dan pemain senior, ditambah dengan tangan dingin Seto Nurdiantoro tentunya menjadi kunci bagi tim Super Elja dapat melangkah sampai dengan Semifinal. Dalam partai semifinal, PSS Sleman akan berhadapan dengan Borneo FC yang juga dihuni oleh sederet nama mentereng. Borneo FC bukanlah tim yang dapat dipandang sebelah mata. Terlebih, trio Stefano Lilipaly, Matheus Pato, dan Jonathan Bustos merupakan momok mengerikan sepanjang gelaran Piala Presiden Ini.

Baca Juga : Update Terbaru Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022

PSS Sleman dipercaya akan mengandalkan bola-bola pendek dari kaki ke kaki dengan mengendalikan tempo permainan untuk menembus dinding pertahanan Borneo FC. Borneo FC sendiri juga akan tampil all out menghadapi PSS Sleman dengan menerapkan high pressing di pertahanan PSS Sleman. Cara ini terbukti ampuh dalam meredam kreativitas dan strategi lawan dalam 2 laga terakhir Borneo FC. Laga Semifinal ini akan membawa PSS Sleman sebagai tuan rumah terlebih dahulu dimana laga ini akan dimainkan pada 7 Juli 2022 pukul 16.00. Sedangkan leg kedua akan menjadikan Borneo FC sebagai tuan rumah dimana laga Semifinal Piala Presiden 2022 ini akan berlangsung pada 11 Juli 2022 pukul 20.30

Share.

Leave A Reply