Piala Dunia U-20 akan diselenggarakan Mei mendatang atau beberapa bulan lagi. Lantas bagaimanakah persiapan Piala Dunia U-20 tersebut? Demi persiapan Piala Dunia U-20 yang lancar, FIFA bahkan berkantor di Jakarta usai pelaksanaan Piala Dunia Qatar. Hal ini disampaikan oleh Menpora Zainudin Amali dalam sebuah wawancara guna untuk memudahkan koordinasi dengan panitia pelaksana. 

Baca Juga: Timnas U-20 Gagal Lolos ke Perempat Final Piala Asia

Persiapan Piala Dunia U-20 ini tidak hanya menjadi fokus PSSI saja namun semua lapisan di Indonesia. Polri juga ikut serta mempersiapkan pengamanan yang ketat sesuai dengan prosedur yang sudah ditentukan. Bahkan, Presiden Joko Widodo juga memberikan dukungan penuh dalam keberlangsungan Piala Dunia U-20 mendatang. 

6 Stadion Untuk Persiapan Piala Dunia U-20

Persiapan Piala Dunia U-20
6 Stadion Untuk Persiapan Piala Dunia U-20

Untuk Piala Dunia U-20 ini, tersedia 6 stadion yang tersebar di seluruh Indonesia. Keenam stadion ini sudah dilakukan perbaikan guna untuk memenuhi persyaratan dari FIFA. Sebelumnya FIFA sudah memiliki ke-6 stadion ini pada kunjungan pertama. Namun FIFA akan kembali melakukan tinjauan apakah ke-6 stadion sudah layak atau belum. 

Lantas stadion mana saja yang akan menjadi venue Piala Dunia U-20 tersebut? Berikut ini 6 stadion yang sedang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20. 

  • Stadion Gelora Utama Bung Karno

Stadion pertama yang menjadi venue Piala Dunia U-20 yaitu stadion kebanggan Indonesia Stadion Gelora Utama Bung Karno. Stadion dengan kapasitas 77 penonton ini sudah melakoni perbaikan sejak setahun kebelakang. Oleh karena itu, pertandingan timnas sering dilakukan di tempat lain selain Stadion Gelora Utama Bung Karno

  • Stadion Gelora Bung Tomo

Stadion selanjutnya berada di Jawa Timur tepat Surabaya yaitu Stadion Gelora Bung Tomo. Stadion dengan kapasitas 45 ribu penonton ini sedang dalam perawatan untuk Piala Dunia U-20. Persebaya Surabaya yang menjadikan Stadion Gelora Bung Tomo bahkan sudah dilarang menggunakan stadion ini di putaran kedua Liga 1 22/23. 

  • Stadion Si Jalak Harupat

Stadion Si Jalak Harupat yang ada di Kabupaten Bandung juga masuk ke dalam venue Piala Dunia U-20. Stadion yang pernah menjadi home base Persib Bandung ini berkapasitas 30 ribu penonton. Di tahun 2018 silam, Stadion Si Jalak Harupat juga pernah melaksanakan event internasional yaitu Asian Games. 

  • Stadion Manahan

Persiapan Piala Dunia U-20
Stadion Manahan

Kali ini pergi ke Solo tepatnya di Stadion Manahan yang berkapasitas 20 ribu penonton. Stadion in menjadi home base Persis Solo selama melakoni Liga 1. Namun, Persis Solo sudah tidak menggunakannya lagi di putaran kedua Liga 1 karena sedang dalam persiapan Piala Dunia U-20. 

  • Stadion Kapten I Wayan Dipta

Persis Solo dan Persib Bandung bukanlah satu-satunya tim yang harus mencari home base. Pasalnya, Bali United juga harus merelakan home basenya di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada putaran kedua Liga 1 22/23. Pasalnya, stadion yang terletak di Pulau Dewata Bali tersebut akan digunakan untuk Piala Dunia U-20.

Baca Juga: Sukses Bawa Chelsea ke Perempat Final Liga Champions, Graham Potter Batal Dipecat? 

  • Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring

Stadion terakhir yang akan menjadi venue Piala Dunia U-20 yaitu Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring yang terletak di Sumatera Selatan. Stadion yang menjadi home base Sriwijaya FC ini sudah pernah melaksanakan beberapa event besar Internasional seperti ASIAN Games 2018 dan Piala AFF. 

Share.

Leave A Reply