Usai 8 tim memastikan diri lolos ke babak 16 besar dalam babak play off, drawing Europa League pun akhirnya dilakukan. Bertempat di markas UEFA, pengundian ini dilakukan oleh Deputi General Secretary UEFA dan wakil dari Hungaria selaku penyelenggara laga final nantinya. Tim-tim dari negara yang sama tidak akan bertemu di babak 16 besar dan juga tim yang keluar sebagai juara grup tidak akan saling bertemu. 

Baca Juga: Hattrick Di Maria Bawa Juventus ke 16 Besar

Sebelum pengundian dilakukan 8 tim sudah lebih dulu menginjakkan kaki di babak 16 besar karena berhasil keluar sebagai juara grup. Beberapa tim tersebut yaitu Arsenal, Union Saint Gilloise, Freiburg, Ferencvaros, Real Betis, Real Sociedad dan Fenerbahce. Sedangkan 8 tim lainnya harus melewati play off terlebih dahulu diantaranya yaitu Man United, AS Roma, Juventus, Shakhtar Donetsk, Union Berlin, Bayer Leverkusen, Sporting CP. dan Sevilla. 

Hasil Drawing Europa League

Drawing Europa League
Hasil Drawing Europa League

Penasaran dengan hasil drawing Europa League babak 16 besar? Jangan khawatir, di bawah ini sudah disiapkan hasil lengkap drawing Europa League.

  • Union Berlin vs Union Saint Gilloise
  • Sevilla vs Fenerbahce
  • Juventus vs Freiburg
  • Bayer Leverkusen vs Ferencravos
  • Sporting CP vs Arsenal
  • Man United vs Real Betis
  • AS Roma vs Real Sociedad
  • Shakhtar Donetsk vs Feyenoord

Jadwal Europa League Babak 16 Besar

Drawing Europa League
Jadwal Europa League Babak 16 Besar

Agar kalian tidak ketinggalan keseruan babak 16 besar Europa League, sebaiknya catat baik-baik jadwalnya. Di bawah ini sudah ada jadwal lengkap babak 16 besar Europa League yang akan diadakan dalam 2 pertemuan. Tim yang berhasil unggul agregat dalam dua pertandingan akan melaju ke babak perempat final. 

Leg Pertama 10 Maret 2023

  • Sporting CP vs Arsenal (00.45 WIB)
  • Union Berlin vs Union Saint Gilloise (00.45 WIB)
  • Bayer Leverkusen vs Ferencvaros (00.45 WIB)
  • AS Roma vs Real Sociedad (00.45 WIB)
  • Shakhtar Donets vs Feyenoord (03.00 WIB)
  • Man United vs Real Betis (03.00 WIB)
  • Juventus vs Freiburg (03.00 WIB)
  • Sevilla vs Fenerbahce (03.00 WIB)

Leg Kedua 17 Maret 2023

  • Freiburg vs Juventus (00.45 WIB)
  • Feyenoord vs Shakhtar Donets (00.45 WIB)
  • Real Betis vs Man United (00.45 WIB)
  • Fenerbahce vs Sevilla (00.45 WIB)
  • Ferencvaros vs Bayer Leverkusen (03.00 WIB)
  • Real Sociedad vs AS Roma (03.00 WIB)
  • Union Saint Gilloise vs Union Berlin (03.00 WIB)
  • Arsenal vs Sporting CP (03.00 WIB)

Baca Juga: Hasil Man United vs Barcelona: Tertinggal Lebih Dulu, The Red Devil Sukses Balikan Keadaan Jadi 2-1

Nah, itulah hasil lengkap drawing Europa League dan juga jadwal lengkapnya. Apakah tim kesayangan kalian mampu mendapatkan kemenangan di babak 16 besar ini?

Share.

Leave A Reply