Pertandingan Crystal Palace vs Liverpool yang berlangsung di Selhurst Park Stadium berlangsung tanpa adanya pemenang. Selama 90 pertandingan, kedua kesebelasan tidak ada yang mampu mencetak satupun gol. Dengan begitu, pertandingan Crystal Palace vs Liverpool berakhir 0-0. Liverpool dan Crystal Palace pun harus puas berbagi poin. 

Baca Juga: Ronaldo Hattrick Saat Hadapi Damac, Amankan 3 Poin Al Nassr

Hasil imbang ini tentu bukan hal yang baik bagi Liverpool. The Red yang terlempar ke papan tengah membutuhkan lebih banyak poin untuk merangsek ke papan atas. Saat ini, Liverpool tertahan di peringkat ke-7 dengan koleksi 36 poin saja. Jumlah ini terpaut 3 poin dari Fulham yang duduk di peringkat ke-6. Sedangkan untuk peringkat 4 besar, Liverpool terpaut 5 poin. 

Jalannya Pertandingan Crystal Palace vs Liverpool

Crystal Palace vs Liverpool
Jalannya Pertandingan Crystal Palace vs Liverpool

Dalam pertandingan ini, Liverpool memiliki penguasaan bola yang sangat mencapai 65% sedangkan Crystal Palace hanya 35% saja. Selain itu, Liverpool juga melancarkan serangan yang cukup berbahaya dengan 12 tembakan namun tidak ada yang berbuah gol. Sedangkan Crystal Palace hanya berhasil mencatatkan 6 tembakan saja.

Penasaran bagaimana jalannya pertandingan Crystal Palace vs Liverpool yang berakhir tanpa gol tersebut? Jangan risau, di bawah ini sudah disiapkan ulasan singkat mengenai jalannya pertandingan Crystal Palace vs Liverpool. 

Babak Pertama

Di menit ke-13, pemain bertahan Liverpool melakukan kesalahan yang nyaris membuat gawang Alisson Becker robek. Alexander Arnold melakukan back pass tanpa satupun orang yang ditunggu sehingga berhasil dicuri oleh Jean Philippe Mateta tepat kotak penalti. Jean Philippe Mateta pun berhadapan langsung dengan kiper namun sayangnya penyelesaiannya kurang baik sehingga gagal berbuah gol.

Liverpool membalasnya dengan sepakan on target Diogo Jota di menit ke-18. Bermula dari pergerakan Andrew Robertson di sisi kiri yang melepaskan umpan silang namun berhasil dihalau. Bola liar lalu dimanfaatkan oleh Diogo Jota di depan kotak penalti dengan tembakan tepat sasaran. Sayangnya, tembakannya masih mendarat mulus di tangan Vicente Guaita. 

Melalui serangan balik cepat, Liverpool mengancam gawang Vicente Guaita di menit ke-40. Mo Salah yang menerima bola di tengah lapangan berlari sendirian mendekati kotak penalti Crystal Palace. Mo Salah lalu memutuskan melepaskan tembakan langsung ke gawang namun berhasil dihentikan dengan baik oleh Vicente Guaita. 

Semenit berselang, Alexander Arnold kembali melakukan kesalahan yang membuat gawang Alisson Becker nyaris kebobolan. Bola yang dikuasai Alexander Arnold di sisi kiri kotak penalti berhasil dicuri lalu bola disodorkan ke Jean Philippe Mateta. Jean Philippe Mateta pun menyambutnya dengan sepakan keras namun sayangnya masih membentur mistar gawang. 

Babak Kedua

Mo Salah nyaris saja merobek gawang Vicente Guaita di menit ke-49. Memanfaatkan umpan silang Alexander Arnold yang berhasil dihalau, Mo Salah melepaskan tembakan dari bola liar. Sayangnya, tembakan keras Mo Salah masih mengenai mistar gawang. 

Liverpool kembali mengancam di menit ke-52 melalui  Alexander Arnold. Mo Salah menyodorkan bola ke Alexander Arnold di sisi kanan lapangan dan disambut tembakan keras dari sudut sempit. Tembakan Alexander Arnold tepat mengarah ke gawang namun berhasil dihentikan dengan baik oleh Vicente Guaita.

Kini giliran Cody Gakpo yang mendapatkan peluang berbahaya di menit ke-81. Melalui serangan yang sangat cepat, Mo Salah memberikan umpan terobosan ke Cody Gakpo di dalam kotak penalti. Sayangnya, umpan dari Mo Salah terlalu deras sehingga Codky Gakpo sedikit terlambat dan bola pun berhasil diblokir oleh kiper. 

Baca Juga: Pertandingan Fulham vs Wolves di Craven Cottage Berakhir Imbang 1-1

Hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan Crystal Palace vs Liverpool usai, tidak ada satupun gol yang tercipta. Dengan begitu, pertandingan ini berakhir sama kuat tanpa satupun. Baik Liverpool ataupun Crystal Palace harus puas saling berbagi poin. 

Share.

Leave A Reply