Football Pro
  • News
  • Liga Indonesia
  • Liga Inggris
  • Liga Jerman
  • Serie A
  • La Liga
  • Liga Champions
  • Piala Dunia
  • Transfer
Facebook Twitter Instagram
Facebook Twitter Instagram
Football Pro
ABOUT US
  • News
  • Liga Indonesia
  • Liga Inggris
  • Liga Jerman
  • Serie A
  • La Liga
  • Liga Champions
  • Piala Dunia
  • Transfer
Football Pro
Home»Liga Inggris»Sempat Unggul 2 Gol Lebih Dulu, Arsenal Gagal Menang Melawan West Ham
Liga Inggris

Sempat Unggul 2 Gol Lebih Dulu, Arsenal Gagal Menang Melawan West Ham

WriterBy WriterApril 17, 2023No Comments4 Mins Read
Arsenal Gagal Menang
Sempat Unggul 2 Gol Lebih Dulu, Arsenal Gagal Menang Melawan West Ham
Share
Facebook Twitter Reddit Telegram Pinterest Email

Arsenal gagal menang saat melawan West Ham di Stadion Olimpiade London. Dalam pertandingan tersebut, Arsenal berhasil unggul 2 gol lebih dulu melalui Gabriel Jesus dan Martin Odegaard. Namun, West Ham mampu membalas 2 gol melalui Said Benrahma dan Jarrod Bowen. Sebenarnya, Arsenal bisa menang jika tembakan penalti Bukayo Saka berhasil masuk. Sayangnya, Bukayo Saka gagal mengeksekusi penalti sehingga pertandingan berakhir dengan skor 2-2. 

Baca Juga: Hasil Chelsea vs Brighton: Unggul Lebih Dulu, The Blues Akhirnya Tumbang 1-2

Karena Arsenal gagal menang melawan West Ham, jarak poin dengan Man City semakin terpangkas. Sebelum pekan 31 di mulai, jarak Arsenal dan Man City terpaut 6 poin. Namun, saat ini jarak keduanya tersisa 4 poin saja. Di sisi lain, Man City memiliki 1 tabungan pertandingan. Apabila Man City bisa menang dalam pertandingan tersebut, maka jaraknya kembali terpangkas menjadi 1 poin. Dengan kata lain, Arsenal wajib meraih poin penuh di sisa pertandingan jika ingin mengunci gelar juara Liga Inggris musim 22/23. 

Jalannya Pertandingan Saat Arsenal Gagal Menang

Arsenal Gagal Menang
Jalannya Pertandingan Arsenal Gagal Menang

Lantas bagaimanakah jalannya pertandingan saat Arsenal gagal menang tersebut?  Untuk menjawab rasa penasaran Anda, di bawah ini sudah disiapkan ulasan singkat mengenai jalannya pertandingan saat Arsenal gagal menang melawan West Ham. 

Babak Pertama

Pertandingan baru berjalan 7 menit, Arsenal mampu membuka keunggulan melalui sontekan Gabriel Jesus. Bermula saat Ben White berhasil menerima umpan terobosan di sisi kiri kotak penalti West Ham. Ben White lalu melepaskan umpan silang mendatar ke sisi kanan kotak penalti West Ham. Gabriel Jesus yang berdiri bebas tanpa penjagaan dengan mudah menyontek masuk bola ke dalam gawang.

Hanya berselang 3 menit, Arsenal berhasil menggandakan kedudukan menjadi 0-2 melalui Martin Odegaard. Bermula dari Gabriel Martinelli yang menguasai bola di sisi kiri lapangan. Gabriel Martinelli lalu melepaskan umpan silang ke arah tiang jauh. Martin Odegaard yang melihat umpan dari Gabriel Martinelli segera berlari menuju arah bola. Martin Odegaard lalu menyambutnya dengan tembakan voli yang berakhir menjadi gol. 

West Ham berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 di menit ke-32 melalui titik putih. Bermula dari kesalahan pemain bertahan Arsenal, bola berhasil dicuri tepat di depan kotak penalti. Bola lalu diarahkan ke tengah kotak penalti sehingga membuat Gabriel Magalhaes melakukan sebuah pelanggaran. Wasit yang melihat hal tersebut langsung menunjuk titik putih. Said Benrahma yang maju sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. 

Babak Kedua

Arsenal berpeluang membuat kedudukan menjadi 1-3 di menit ke-50. Pasalnya, wasit melihat pemain West Ham melakukan handball di dalam kotak penalti. Wasit pun menunjuk titik putih sehingga membuat Arsenal mendapatkan kesempatan emas untuk memperbesar jarak. Bukayo Saka pun maju untuk mengambil tembakan penalti tersebut. Namun sayangnya, tembakan Bukayo Saka gagal mengarah ke gawang. 

Usai gagal memperbesar jarak, Arsenal justru kebobolan di menit ke-54 sehingga kedudukan menjadi imbang. Bermula saat Thilo Kehrer memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti. Thilo Kehrer melepaskan umpan lambung yang jatuh di dalam kotak penalti. Jarrod Bowen yang terlepas dari penjagaan menyambut umpan tersebut dengan tembakan voli. Bola pun meluncur deras ke gawang tanpa bisa dihalau oleh Ramsdale. 

Di penghujung babak kedua, Arsenal memiliki peluang emas untuk kembali unggul. Bermula saat Arsenal mendapatkan tembakan bebas tepat di depan kotak penalti. Fábio Daniel Ferreira Vieira yang menjadi eksekutor melepaskan umpan ke rekan-rekannya. Umpan Fábio Daniel Ferreira Vieira berhasil ditanduk oleh Rob Holding. Tandukan Rob Holding yang mengarah ke bawah gawang berhasil dihentikan oleh sang penjaga gawang. 

Baca Juga: Update Klasemen Liga Inggris: Arsenal dan Manchester City Berburu Trofi Liga Inggris

Tidak lama kemudian, wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan West Ham vs Arsenal telah usai. Tidak ada lagi gol yang tercipta hingga akhir sehingga dipastikan Arsenal gagal menang melawan West Ham. Dengan hasil ini, Man City semakin mendekatkan diri untuk mengejar Arsenal. Arsenal pun dituntut wajib meraih poin penuh di 7 pertandingan tersisa demi mengunci gelar juara Liga Inggris musim 22/23. 

Arsenal Man City Primier League West Ham
Share. Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Telegram Reddit Email
Previous ArticleHasil AS Roma vs Udinese: Menang 3-0, Serigala Ibukota Kokoh di Posisi Ketiga
Next Article Resmi Berakhir! Berikut Daftar Penghargaan Liga 1 Musim 22/23
Writer
  • Website

Related Posts

Hasil Man City vs Man United: Menang 2-1, The Citizens Juara Piala FA

June 5, 2023

Man City Juara Piala FA Usai Taklukan Man United 2-1

June 5, 2023

Jelang Final Piala FA, Man City dan Man United Incar Gelar Ke-2

May 30, 2023

Jadwal Liga Inggris Pekan 38 Jadi Pertandingan Terakhir Musim 22/23

May 29, 2023

Pertama Kali Dalam Sejarah Klub! Luton Town ke Liga Inggris Musim 22/23

May 29, 2023

Klasemen Akhir Liga Inggris: Man United Amankan Tiket Liga Champions, Leicester City Degradasi

May 29, 2023
Add A Comment

Leave A Reply Cancel Reply

Social connect:

BLOGROLL

SLOT ONLINE

SLOT DEMO

Football Pro
Facebook Twitter Instagram Pinterest
Hak Cipta © 2022 Football Pro

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.